Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

12 Kode Dan Simbol Pada MCB Beserta Artinya

Arti Kode Dan Simbol MCB – MCB (Miniature Circuit Breaker) merupakan alat proteksi hubung singkat dan beban lebih yang dipasang pada instalasi listrik.

Alat ini sangat penting dalam menjaga kemananan instalasi listrik ketika terjadi gangguan atau kondisi tidak normal pada sistem kelistrikan

Ada banyak jenis MCB berdasarkan jenis kurva tripping dan rating arusnya sehingga spesifikasinya juga beragam. Untuk mengetahui spesifikasi sebuah MCB maka dapat dilihat pada kemasan atau kode dan simbol yang ada pada body.

Namun, ada beberapa di antara kita yang tidak mengetahui arti dari kode atau simbol yang ada pada MCB. Oleh karena itu kami akan membagikan materi tentang cara membaca spesfikasi kode dan simbol MCB, arti kode dan arti simbol MCB 1 phase dan 3 phase.

Arti Kode Dan Simbol MCB

Berikut ini merupakan arti kode dan simbol MCB 1 phase dengan merek Schneider yang biasa dipakai di rumah, kantor, pabrik dll.

arti simbol mcb

Schneider Electric

Tulisan Schneider Electric pada MCB merupakan nama brand atau merek dari mcb itu sendiri. 

C60A

Kode C60A pada MCB merupakan Nomor Model (Model Number) dari MCB merek Schneider.  Merek lain tentu saja memiliki nomor model tersendiri yang berbeda dengan merek Schneider.

Kode C pada MCB merupakan Kurva Trip (Tripping Curve) dari MCB. Berikut ini merupakan kurva trip MCB C

arti kode c pada mcb

Dari gambar di atas dapat dijelaskan bahwa MCB dengan kode C memiliki karakteristik kurva tripping yaitu MCB akan trip jika arus AC yang melewatinya sebesar 5 – 10 kali arus nominalnya. Sedangkan untuk arus DC sebesar 7 – 15 kali arus nominalnya.

40

Tulisan 40 merupakan rating arus dari MCB yaitu sebesar 40 Ampere. Jika arus yang melewati MCB lebih dari 40 A maka MCB akan trip.

4500

Kode 4500 pada MCB merupakan Rated Breaking Capacity yaitu arus hubung singkat maksimum yang bisa dilalui tanpa merusak MCB.  Jika arus yang dialirkan lebih dari 4500 A maka MCB akan rusak.

230/400V~

Kode 230/400V merupakan rating tegangan atau tegangan kerja yaitu tegangan yang dibutuhkan agar MCB dapat bekerja yakni sebesar 230 atau 400 Volt. Sedangkan simbol ~ merupakan simbol listrik bolak balik (AC).

23855

Kode 23855 pada MCB merupakan Catalog Number (nomor katalog) dari MCB. Nomor ini memudahkan kalian jika ingin membeli atau mengetahui informasi lengkap mengenai MCB tersebut.

3

Kode angka 3 pada MCB menunjukkan kelas energi yaitu karakteristik energi maksimum dari arus listrik yang dapat melalui MCB.

0 . OFF

Kode 0 . OFF pada MCB menunjukkan kondisi atau indikator MCB yang sedang OFF (memutuskan aliran listrik). Sedangkan kode lainnya adalah 1 . ON yang menunjukkan kondisi MCB sedang ON (menghubungkan aliran listrik).


Arti Kode Dan Simbol MCB Anchor

Berikut ini merupakan arti kode dan simbol MCB 1 phase dengan merek Anchor yang digunakan di rumah, kantor, pabrik dll. 

arti kode mcb rumah

OFF

Tulisan OFF merupakan kondisi MCB yang sedang OFF (memutuskan aliran listrik). Tulisan lainnya adalah ON (menghubungkan aliran listrik).

C

arti kode c pada mcb

Arti kode C pada MCB adalah jenis Tripping Curve (Kurva Tripping) yaitu C. Karakteristik C Curve pada MCB adalah MCB akan MCB akan trip jika arus AC yang melewatinya sebesar 5 – 10 kali arus nominalnya (5 – 10 x In).

20 

Arti kode 20 pada MCB adalah rating arus dari MCB yaitu 20 Ampere. Jika lebih dari 20 Ampere maka MCB akan Trip.

50Hz

Kode 50Hz pada MCB merupakan nilai frekuensi listrik. Jadi hanya listrik dengan frekuensi 50Hz yang cocok untuk MCB ini. Tentu saja listrik frekuensi 60Hz tidak cocok dipasangkan MCB ini.

10000

Arti kode 10000 pada MCB merupakan Rated Breaking Capacity yaitu MCB masih bekerja dengan baik jika dialiri arus hingga 10000 Ampere. Jika lebih dari itu maka MCB akan rusak.

240/400V~

Arti Kode 230/400V pada MCB adalah rating tegangan MCB atau besar tegangan yang dibutuhkan agar MCB dapat bekerja yaitu 240 atau 400 Volt. Sedangkan simbol ~ merupakan simbol listrik bolak balik (AC) atau alternating current.

I

Arti kode (I) pada MCB adalah posisi ON. Pada gambar terlihat bahwa posisi (I) menunjukkan arah panah atas, berarti untuk meng-ON kan MCB maka tuasnya harus diposisikan ke atas.

O

Arti kode (O) pada MCB adalah posisi OFF. Pada gambar terlihat bahwa posisi (O) menunjukkan arah panah bawah, berarti untuk meng-OFF kan MCB maka tuasnya harus diposisikan ke bawah.

Short Circuit Dan Over Load Protection

Pada gambar MCB ANCHOR di atas terlihat sebuah simbol atau diagram yang menunjukkan bahwa MCB berfungsi sebagai proteksi hubung singkat (Short Circuit) dan Beban Lebih (Over Load).

3

Kode angka 3 pada MCB adalah kelas energi atau karakteristik energi maksimum dari arus listrik yang dapat melalui MCB. Ada tiga kelas energi yaitu kelas 1, 2 dan 3. Kelas 3 adalah kelas energi yang terbaik.

ANCHOR

Tulisan ANCHOR pada MCB merupakan nama brand atau merek MCB.


Arti Kode Dan Simbol MCB 3 Phase

Berikut ini merupakan arti kode dan simbol MCB 3 phase yang bermerek Schneider yang sering digunakan di gedung, kantor, pabrik dll.

arti simbol mcb 3 phase

Schneider Electric

Tulisan Schneider Electric pada MCB 3 phase merupakan nama brand atau merek dari mcb itu sendiri. 

C60N

Arti Kode C60A pada MCB adalah Nomor Model (Model Number) dari MCB 3 phase merek Schneider.  Kode pada merek lain tentu saja berbeda.

D

Arti kode D pada MCB merupakan Kurva Trip (Tripping Curve) dari MCB yaitu D. Berikut ini merupakan kurva trip MCB D.

 mcb tipe d

Dari gambar di atas dapat dijelaskan bahwa MCB dengan kurva D memiliki karakteristik tripping yaitu MCB akan trip jika arus AC yang melewatinya sebesar 10 – 20 kali arus nominalnya (10 -20 x In). Sedangkan untuk arus DC sebesar 15 – 30 kali arus nominalnya (15 – 30 x In).

40

Kode 40 pada MCB merupakan rating arus dari MCB tersebut yaitu sebesar 40 A. MCB akan trip jika arus yang melewatinya lebih dari 40 Ampere.

IEC 947.2

Arti kode IEC 947.2 merupakan kode standarisasi Circuit Breaker yang diatur oleh IEC (International Electrotechnical Commission) yaitu IEC/EN 60947-2.

415V~

Kode 415V merupakan tegangan kerja atau tegangan yang dibutuhkan agar MCB dapat bekerja yaitu 415 Volt. Sedangkan simbol ~ merupakan simbol listrik bolak balik (AC).

10kA

Arti kode 10kA pada MCB adalah Rated Breaking Capacity yaitu arus hubung singkat maksimum yang bisa dilalui tanpa merusak MCB.  Jika arus yang dialirkan lebih dari 10kA atau 10000 A maka MCB akan rusak.

Simbol Operasi MCB

Terlihat pada gambar bahwa terdapat simbol operasi MCB dengan enam terminal yaitu tiga terminal input (1, 3, 5) dan juga tiga terminal output (2, 4, 6). Simbol tersebut menandakan jenis MCB 3 pole (3 kabel phase yang diproteksi).

Simbol tersebut juga disebut sebagai diagram 1 garis MCB yang berfungsi sebagai proteksi short circuit dan overload.

24606

Kode 24606 pada MCB merupakan Catalog Number (nomor katalog) dari MCB. Nomor digunakan untuk mempermudah identifikasi dan pencarian jenis MCB.

0 . OFF

Kode 0 . OFF pada MCB menunjukkan kondisi atau indikator MCB yang sedang OFF (memutuskan aliran listrik). Sedangkan kode lainnya adalah 1 . ON yang menunjukkan kondisi MCB sedang ON (menghubungkan aliran listrik).


Baca Juga : Kurva tripping MCB Tipe B, C, D, K dan Z


Jadi itulah penjelasan mengenai cara membaca kode, simbol dan spesifikasi MCB, serta arti simbol dan kode yang ada pada MCB 1 phase dan 3 phase.

Ashar Arifin
Ashar Arifin Seorang Mahasisiwa Teknik Elektro Yang Gemar Menulis Artikel Dan Berbagi Ilmu Bermanfaat

Post a Comment for "12 Kode Dan Simbol Pada MCB Beserta Artinya"